Pemerintah Desa Kiping Adakan Kegiatan BBGRM Serentak di 3 Lokasi

Di era modern seperti sekarang ini, kehidupan masyarakat cenderung individualis. Bagi sebagian masyarakat perkotaan, mungkin kegiatan gotong royong seperti kerja bakti membersihkan lingkungan sudah jarang sekali dilakukan. Biasanya, mereka hanya memberikan iuran dan mempercayakan kepada petugas kebersihan .

Namun hal tersebut tidak berlaku bagi Warga Desa Kiping, Kecamatan Gondang, Kabupaten Tulungagung. Bagi Warga Desa Kiping, kegiatan gotong royong (kerja bakti) merupakan hal yang sudah biasa dilakukan. Masih banyak sekali warga yang peduli dan bersemangat untuk berpartisipasi mengikuti kegiatan kerja bakti.

  

 

Seperti pada Hari Minggu, 1 Maret 2020 mulai pukul 06.00 WIB Pemerintah Desa Kiping, Kecamatan Gondang, Kabupaten Tulungagung telah mengadakan kegiatan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) Tahun Anggaran 2020. Kegiatan tersebut dilakukan secara serentak di 3 lokasi yaitu di Rumah Bapak Suji Dusun Krajan RT 02/ RW 02 (lokasi pasca kebakaran), di Jalan Century (Jalan Tengah Sawah TPS 3R), dan di Jalan Usaha Tani Dusun Krajan RT 02/RW 01 (utara Rumah Bapak Ruri).

  

Kegiatan kerja bakti tersebut dihadiri oleh Kepala Desa Kiping Bapak Ngat Sumanto, Semua Perangkat Desa Kiping, BPD, LPM, Karang Taruna, Ketua RT, Ketua RW, dan Warga Desa Kiping yang bertempat tinggal disekitar lingkungan lokasi kegiatan.

  

Kegiatan gotong royong seperti ini merupakan salah satu perwujudan nyata dari semangat persatuan Warga Desa Kiping. Gotong royong dapat menyadarkan kembali bahwa kita semua adalah makhluk sosial.

     

Dengan adanya kegiatan seperti ini diharapkan dapat menjaga dan melestarikan budaya gotong royong sebagai budaya asli Bangsa Indonesia, meningkatkan silaturahmi antara warga dan pemerintah desa, serta meningkatkan rasa memiliki dan rasa tanggung jawab masyarakat terhadap hasil-hasil pembangunan yang ada di Desa Kiping.

Semangat gotong royong harus kita tanamkan dan kita wujudkan dalam sebuah tindakan yang nyata.

Pemerintah Desa Kiping mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang sudah berpartisipasi dalam kegiatan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM). Semoga kegiatan ini bisa dirasakan manfaatnya bagi masyarakat.

Mohon Saran Demi Kemajuan Desa Kiping Tercinta..!!!

“KITA BERSATU UNTUK MAJU”

Bagaimana reaksi anda mengenai artikel ini ?